-->

T2PGKDN Jekulo Mantapkan Penyusunan Rencana Aksi

Advertisemen 300x250

Kudus-Tim terpadu penanggulangan gangguan keamanan dalam negeri (T2PGKDN), Selasa 2/12 menggelar pertemuan dalam rangka memantapkan penyusunan pelaporan rencana aksi penanggulangan keamanan di seluruh wilayah Kecamatan Jekulo. Pertemuan yang diadakan di Auditorium Kecamatan Jekulo dihadiri dari berbagai Unsur desa maupun unsur pihak Kecamatan.

''Rapat ini intinya, untuk memecahkan permasalahan permasalahan yang ada baik ditingkat desa maupun ditingkat kecamatan, apalagi musim penghujan sudah tiba. Artinya upaya untuk menciptakan kondisi yang kondusif harus ditingkatkan dengan cara memaksimalkan fungsi Tim terpadu penanggulangan gangguan keamanan dalam negeri yang sudah berubah Nomen Claturnya,''Ujar Drs. Eko Hari Djatmiko, M.Si

Menurut Eko, dengan adanya perubahan nama, yang asal muasalnya Forkopinda, terus dirubah sesuai peraturan Bupati Nomer 7 tahun 2014 atas petunjuk dari Kementrian Dalam Negri, membuat pertemuan ini, diagendakan setiap bulannya. ''Rencana kedepannya akan adanya pertemuan rutin selama satu bulan sekali sekaligus evaluasi atas apa yang telah dikerjakan,''Imbuhnya.

@Rya
Advertisemen 336x280

Read Also:

Related Posts
Disqus Comments